Welcome to "Belajar Asyik" Blog Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, "Dua nikmat, yang manusia banyak tertipu dengannya : nikmat sehat dan waktu luang" (hadits shahih diriwayatkan oleh Al-Bukhari, At-Tirmidzi, Ibnu Majah, Ahmad dan lainnya)

Jumat, 25 Januari 2013

Badan-Badan Khusus PBB

Badan badan khusus PBB
 

1. UNESCO ( United Nations Educational Scientific and Cultural Organization )
  • Didirikan pada tanggal 4 November 1946.
  • Merupakan Organisasi Internasional dalam bidang Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan.
  • Tujuan UNESCO, memajukan kerja sama di bidang Pendidikan, Ilmu pengetahuan, dan Kebudayaan.
  • Bermarkas di Paris, Prancis.
2. ILO ( International Labour Organization )
  • Didirikan pada tanggal 11 April 1949.
  • Merupakan Organisasi Perburuhan Internasional
  • Tujuan ILO, memberi sumbangan demi terwujudnya perdamaian abadi.
  • Bermarkas di Roma, Itali
3. FAO ( Food and Agriculture Organization )
  • Didirikan pada tanggal 16 Oktober 1944.
  • Merupakan Organisasi Pangan dan Pertanian.
  • Tujuan FAO, membantu semua negara di dunia dalam meningkatkan standar gizi dan kehidupan, serta memperbaiki hasil pertanian.
  • Bermarkas di Roma, Italia 
4. WHO ( World Health Organization )
  • DIdirikan pada tanggal 7 April 1948.
  • Merupakan Organisasi Kesehatan Dunia
  • Tujuan WHO, membantu semua negara dalam meningkatkan Kesehatan rakyatnya.
  • Bermarkas di Jenewa, Swiss.
5. UNICEF ( United Nations Childrens Fund )
  • Didirikan pada tanggal 11 Desember 1946.
  • Merupakan Organisasi penyantun anak - anak yang menderita.
  • Tujuan UNICEF, memberikan bantuan kemanusiaan dan perkembangan serta menolong dan menyantuni anak - anak yang menderita akibat kemiskinan, keterbelakangan, bencana alam, atau korban perang.
  • Bermarkas di New York, Amerika Serikat ( U.S.A )
6. IMF ( International Monetary Fund )
  • Didirikan pada tanggal 27 Desember 1945.
  • Merupakan Organisasi Moneter dan perdagangan Internasional 
  • IMF, Bermarkas di Washington D.C, Amerika Serikat ( U.S.A)
7. ITU ( International Telecomunication Union )
  • Didirikan pada tahun 1965.
  • Merupakan Organisasi pengembangan Telekomunikasi dan Perlengkapan nya.
  • Tujuan ITU, memajukan kerja sama Internasional dalam penggunaan alat Komunikasi.
8. GATT ( General Agreement on Tariff and Trade )
  • Didirikan pada tahun 1947.
  • Merupakan Organisasi perdagangan dan harga pasar Dunia.
  • Tujuan GATT, mengadakan kesepakatan dalam perdagangan.
9.  IBRD (International Bank for Reconstruction And Development)
IBRD adalah Bank Dunia untuk Pembangunan dan Perkembangan. Organisasi ini berdiri pada tanggal 27 Desember 1945 yang berkedudukan di Washington, Amerika Serikat.

10. WMO (World Meteorogical Organization)
WMO merupakan Organisasi Meteorologi Sedunia. Organisasi ini berdiri pada tanggal 23 Maret 1950. Organisasi ini bertujuan saling tukar laporan mengenai cuaca dengan standar internasional. Markas WMO di Jenewa, Swiss.

10.  IMCO (Inter Govermental Maritime Consultative Organization)
IMCO merupakan Organisasi Konsultasi Maritim Antar Pemerintah. Organisasi ini berdiri pada tanggal 13 Januari 1959. Bertujuan memberi nasihat dan konsultasi guna memajukan kerja sama antaranggota. IMCO berkedudukan di London, Inggris.

11. UNDP (United Nations Development Programme) atau program pembangunan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Tugasnya memberikan bantuan, terutama untuk meningkatkan pembangunan negara-negara berkembang.

12.  UNHCR (United Nations High Comissioner for Refugees) atau Komisi Tinggi Urusan Pengungsi Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Tugasnya melindungi hak-hak pengungsi di seluruh dunia.

Tidak ada komentar:
Write komentar